--> 4 Game Bergenre Auto Chess Mobile Yang Wajib Kalian Coba | Moblens GG
Moblens GG

Blog Seputaran Informasi Games, Life Style, Tips Dan Trik, Beserta Info Menarik Lainnya.


Thursday, July 11, 2019

4 Game Bergenre Auto Chess Mobile Yang Wajib Kalian Coba

| Thursday, July 11, 2019
Baru-baru ini terbentuk genre atau jenis game baru yaitu autochess. Auto Chess ini seperti game Real Time Strategy dimana kita akan diberikan uang untuk membeli sebuah pasukan untuk menyerang pasukan musuh. Keunikan Auto Chess adalah unit yang kita beli dapat dievolusi hingga 3 level dan mempunyai maksimal 10 unit. Berikut adalah daftar game Auto Chess android dan ios:

1.Auto Chess by Dragonest Game




Auto Chess ini adalah game yang bekerja sama dengan pembuat genre Auto Chess di mod DOTA 2, Drodo. Game ini menyajikan game Auto Chess yang sederhana dengan keunikan dapat menggabungkan item. Setiap item yang didapat bisa digabungkan menjadi item yang lebih tinggi, tetapi ranked hanya bisa dimainkan sendiri.

2. Arena of Evolutions: Red Tides by HERO Game



Arena of Evolutions: Red Tides ini memiliki tema luar angkasa. Unit-unit dan character yang ditawarkan oleh game ini adalah alien, marine, pesawat luar angkasa, dsb. Tidak seperti Auto Chess original, game ini tidak memerlukan penggabungan item, tetapi item yang didapat tergantung keberuntungan kamu.

3. DOTA Underlords by Valve




Bisa dilihat dari judulnya game ini mengambil tema dari DOTA 2 dengan developer Valve. Keunikan dalam game ini adalah setiap karakter hanya bisa mengambil 1 item saja, setiap drop 1 match hanya 1 item yang dapat dipilih, dan ada item global yang mempengaruhi semua unit. DOTA Underlords menawarkan gameplay multi devices jadi kamu bisa bertemu dengan pengguna PC dalam realtime.

4. Magic Chess : Bang Bang by Kaka Games Inc.




Game ini kerjasama dengan Moonton. Game ini menggunakan karakter-karakter dari game Mobile Legend : Bang Bang yang diadaptasi menjadi karakter Auto Chess. Belum diketahui apakah nantinya akan bisa digabung dengan ID Mobile Legend atau tidak karena game ini masih tahap Beta.

Itulah daftar game auto chess mobile yang bisa kalian coba mainkan di perangkat mobile kalian.

Related Posts

No comments:

Post a Comment